Pages

Monday, April 14, 2014

Musisi dunia yang menyanyikan lagu tentang Ibu

Jika anda berpikir bahwa musisi Amerika sangat tidak sopan, tidak menghargai orang tua dan cenderung berlaku keras pada para ibunya. Maka anda salah besar, karena setiap musisi dunia punya caranya sendiri untuk mengekspresikan perasaannya kepada sang ibu. Ada yang dengan puisi ada pula dengan menciptakan lagu.

Siapa saja para musisi dunia yang sangat mencintai ibunya itu? Yang pertama adalah John Lennon. Pentolan grup band The Beatles ini menciptakan sebuah lagu untuk ibunya berjudul “Mother”. Lagu ini diciptkan pada 1970 untuk mengenang kematian ibunda Lennon yang meninggal tertabrak mobil saat Lennon masih berusia 17 tahun.

Lagu yang kedua adalah “Mother’s Little Helper” yang dibawakan oleh The Rolling Stones. Band rock yang terkenal urakan ini, ternyata sangat menyayangi para ibunya. Lagu yang mereka buat bercerita tentang perjuangan seorang ibu, dalam menghadapi kenakalan anak-anaknya. Liriknya lebih banyak bercerita tentang para ibu yang memakai obat anti depresi lantaran tidak tahan dengan kelakuan anak-anaknya.

Lagu yang ketiga adalah “Mama,I’m Coming Home” dari Ozzy Osbourne. Pria yang dijuluki pangeran kegelapan ini sebenarnya menciptakan lagu tentang ibu untuk diberikan kepada istrinya Sharon. Ozzy mengharapkan ibu dari anak-anaknya itu kembali kepangkuannya setelah terlibat cekcok akibat kebiasan Ozzy yang sulit lepas dari obat-obatan terlarang.

Terbukti sudah bahwa para musisi dunia yang mengalami kehidupan kelam, ternyata sangat mencitai sosok ibunya. Anda yang merasa memiliki pengalaman serupa juga bisa melakukan hal yang sama. Beli keyboard, raih nutsnya dan mulai ciptakan lagu sendu untuk ibu.