Pages

Sunday, February 16, 2014

Gaya Bermusik Death Metal

Gaya Bermusik Death Metal - Death metal adalah sebuah subgenre ekstrim musik heavy metal . Death metal biasanya memiliki ciri gitar yang sangat terdistorsi, vokal yang menggeram , ledakan-ledakan drum, kunci minor atau keadaan tanpa nada, dan beberapa perubahan tempo. Death metal muncul pada pertengahan 1980-an. Struktur masik death metal banyak mengambil dari thrash metal.

Band-band metal seperti Slayer Kreator, Celtic Frost , dan Venom memberi pengaruh besar bagi perkembangan death metal. Bersama dengan band-band seperti Obituary , Carcass , Deicide , Sepultura , Cannibal Corpse dan Morbid Angel sering dianggap sebagai pelopor death metal. pada akhir 1980-an dan awal 1990-an , death metal mendapat perhatian lebih dari media, karena banyak label-label terkemuka mulai berani mengontrak band beraliran keras ini.

Dengan penampilan yang serba gelap dan mengerikan, band-band death metal ektsrim, kerap dicitrakan sebagai setan. Hal ini membuat death metal makin populer, karena dianggap unik. Dalam hal bermusik death metal sering mengkombinasikan instrumen berkecepatan sangat tinggi yang dipadankan dengan lirik tentang kematian , kekerasan , perang dan Setanisme.

Kepopuleran death metal di Amerika,akhirnya menyebar ke Eropa terutama ke Swedia. Popularitas death metal yang mencapai puncaknya pada awal antara 1992-1993, dengan beberapa band-band seperti Morbid Angel , Cannibal Corpse dan Obituary. Buat anda yang menggemari segala yang mengerikan,genre ini adalah yang paling tepat untuk anda geluti.

Ada bagusnya jika anda bisa memasukkan instrumen tambahan seperti keyboard dan piano. Sebelum mencoba mengeksplorasi beberapa instrumen, beli keyboard terlebih dulu.